Gunung Mas

Pemkab Gumas dan BNN Kalteng Gelar Pelatihan Relawan Anti Narkoba

72
×

Pemkab Gumas dan BNN Kalteng Gelar Pelatihan Relawan Anti Narkoba

Sebarkan artikel ini
Pemkab Gumas
Kepala Bakesbangpol Gunung Mas, Sugiarto bersama sejumlah dari BNN Kalteng dan relawan foto bersama. Foto: IST

KUALA KURUN – Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) bersama Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Gunung Mas (Gumas) menggelar Pelatihan Relawan Anti Narkoba di aula Kantor Bapperida, Kamis (6/11/2025).

Kegiatan ini diikuti oleh peserta dari berbagai unsur masyarakat dan lembaga pendidikan, dengan tujuan memperkuat peran masyarakat dalam upaya pencegahan penyalahgunaan narkoba di tingkat daerah.

Bupati Gumas, Jaya S. Monong melalui Kepala Bakesbangpol, Sugiarto saat membuka kegiatan, ditegaskannya bahwa penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba merupakan ancaman serius bagi masa depan bangsa.

“Narkoba tidak mengenal batas usia, pekerjaan, maupun status sosial. Karena itu, perang melawan narkoba tidak bisa hanya dilakukan oleh aparat penegak hukum, tetapi membutuhkan partisipasi seluruh lapisan masyarakat,” ujarnya.

Menurut dia, bahwa keberadaan relawan anti narkoba memiliki peran strategis dalam memperkuat upaya pencegahan di tengah masyarakat. Melalui pelatihan ini, para peserta diharapkan dapat menjadi agen perubahan yang aktif dalam menyuarakan gaya hidup sehat dan menolak narkoba di lingkungan masing-masing.

“Para relawan memiliki peran yang sangat penting. Saya berharap, pelatihan ini menjadi wadah untuk menumbuhkan semangat dalam menciptakan lingkungan yang bersih dan bebas dari narkoba, baik di sekolah, tempat kerja, maupun komunitas masyarakat,” ujarnya.

Sugiarto juga menegaskan, akan komitmen Pemkab Gumas untuk terus mendukung program pencegahan dan pemberantasan narkoba melalui kerja sama lintas sektor, baik dengan aparat penegak hukum maupun masyarakat.

“Pemda Gunung Mas berkomitmen untuk terus mendukung program-program pencegahan dan pemberantasan narkoba. Kita ingin membangun Gunung Mas yang bersih dari narkoba atau Bersinar-Bersih dari Narkoba, demi terwujudnya masyarakat sehat, produktif dan berdaya saing,” tegasnya.

Ia juga berpesan, bagi seluruh peserta agar mengikuti kegiatan dengan semangat. Menjadikan pelatihan ini sebagai sarana memperkuat komitmen bersama dalam memerangi narkoba.

“Jadilah contoh teladan dan inspirasi bagi generasi muda lainnya. Ingatlah, perjuangan melawan narkoba adalah perjuangan untuk menyelamatkan masa depan bangsa,” imbuhnya. (nya/abe)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *