Isen MulangKalimantan Tengah

Peran FKDM Jaga Stabilitas Daerah 

13
×

Peran FKDM Jaga Stabilitas Daerah 

Sebarkan artikel ini
RAKOR: Staf Ahli Gubernur Kalteng Bidang Pemkumpol, Darliansjah foto bersama pada Rapat Koordinasi FKDM Provinsi se-Kalteng Tahun 2025, Selasa (18/11/2025). Foto: IFA/Raka

PALANGKA RAYA – Staf Ahli Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Darliansjah, membuka Rapat Koordinasi Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) Provinsi se-Kalteng Tahun 2025, Selasa (18/11/2025).

Dalam sambutannya, ia menekankan pentingnya peran FKDM dalam menjaga stabilitas daerah di tengah dinamika sosial, politik, dan ekonomi yang berkembang sangat cepat dan kompleks.

Darliansjah mengatakan bahwa FKDM memiliki posisi strategis sebagai garda terdepan dalam menggali data dan informasi dari masyarakat untuk kemudian disampaikan sebagai bahan pertimbangan pemerintah daerah dalam mengambil kebijakan. 

Menurutnya, upaya pencegahan konflik sejak dini merupakan langkah penting untuk menjaga keamanan dan ketertiban, terutama di wilayah yang memiliki potensi kerawanan sosial.

“Data dan informasi akurat dari FKDM di tingkat kabupaten dan kota sangat dibutuhkan, karena mereka berinteraksi langsung dengan masyarakat. Informasi tersebut akan membantu aparat dan pemerintah daerah dalam mengambil langkah penanganan secara tepat sasaran dan efektif,” ujarnya.

Ia juga mengingatkan, bahwa tugas menjaga keamanan dan ketertiban bukan hanya tanggung jawab FKDM, tetapi juga pemerintah daerah. Sinergi diperlukan agar potensi gangguan keamanan di setiap wilayah dapat terdeteksi dan ditangani lebih cepat.

“Kita semua harus hadir memberikan rasa aman kepada masyarakat. Dibutuhkan solidaritas, sinergitas dan keterpaduan antar unsur pemerintah baik di tingkat pusat, provinsi maupun kabupaten atau kota serta dukungan penuh dari seluruh elemen masyarakat,” tambahnya.

Melalui forum FKDM ini, Darliansjah mengajak seluruh peserta untuk memperkuat kerja sama, komunikasi, dan kolaborasi dalam menciptakan situasi yang aman, damai dan kondusif di Provinsi Kalteng.

Ia berharap FKDM kabupaten/kota di seluruh Kalteng dapat terus meningkatkan perannya sebagai jembatan komunikasi antara pemerintah daerah dan masyarakat. Dengan demikian, potensi gangguan keamanan dapat diantisipasi sejak dini dan dinamika sosial dapat dianalisis secara lebih efektif.

Rakor FKDM Tahun 2025 ini diharapkan, menghasilkan rekomendasi strategis bagi pemerintah daerah dalam memperkuat sistem kewaspadaan dini di Kalteng. (ifa/abe)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *