PALANGKA RAYA – Legislator DPRD Kalimantan Tengah dari Daerah Pemilihan (Dapil) II, Hero Harapanno Mandouw, menyampaikan aspirasi masyarakat Desa Pembuang Hulu I saat menjadi juru bicara Dapil II, yang meliputi Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) dan Kabupaten Seruyan.
Hero menyampaikan, masyarakat setempat menyampaikan dua usulan utama. Pertama, mereka meminta adanya pengadaan bibit sawit untuk membantu meningkatkan perekonomian desa.
“Masyarakat sangat berharap adanya bantuan bibit sawit, karena ini adalah mata pencaharian utama kami,” ucapnya, Senin (13/10/2025).
Kedua, masyarakat juga mengeluhkan, kondisi jembatan desa yang menghubungkan Desa Pembuang Hulu ke jalan poros. Jembatan tersebut, dinilai sudah tidak layak dan membahayakan pengguna jalan.
“Jembatan ini sangat penting bagi masyarakat, untuk mengangkut hasil pertanian dan perkebunan. Jika jembatan ini rusak, aktivitas ekonomi kami akan terganggu,” tandasnya. (rdi/rdo)












