Isen Mulang

Pemprov Perkuat Koordinasi Lintas Sektor Tekan Angka Stunting

26
×

Pemprov Perkuat Koordinasi Lintas Sektor Tekan Angka Stunting

Sebarkan artikel ini
Sinergi
SINERGI: Evaluasi kinerja TPPS digelar di Aula Jayang Tingang, Kantor Gubernur Kalteng, Selasa (30/9/2025). Foto: IST

PALANGKA RAYA – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Tengah (Kalteng) melalui Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS), terus memperkuat koordinasi lintas sektor dalam upaya menurunkan prevalensi stunting. Hal ini diwujudkan melalui kegiatan Evaluasi Kinerja TPPS dilaksanakan di Aula Jayang Tingang, Kantor Gubernur Kalteng, Selasa (30/9/2025).
Plt Sekda Kalteng sekaligus Wakil Ketua TPPS, Leonard S. Ampung menjelaskan, bahwa stunting masih menjadi tantangan serius dalam pembangunan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) di Kalteng.
“Melalui evaluasi ini, kita menilai sejauh mana capaian program penurunan stunting pada 2024 hingga semester I tahun 2025. Kita juga mengidentifikasi kendala serta merumuskan rekomendasi agar langkah ke depan lebih tepat sasaran,” ucapnya.
Kegiatan tersebut merupakan tindak lanjut hasil evaluasi BPKP yang menyoroti pentingnya pemahaman anggota TPPS terhadap tugas dan fungsi serta perlunya koordinasi lintas sektor yang lebih kuat.
Leonard menyebutkan, bahwa target nasional penurunan stunting pada tahun 2025 adalah 18,8 persen, sementara Kalteng ditargetkan 20,6 persen. Untuk mencapai angka tersebut, diperlukan kerja sama yang kuat dari berbagai pihak.
Ia juga menekankan, bahwa forum evaluasi harus dimanfaatkan sebagai ruang pembelajaran bersama, bukan sekadar agenda seremonial tahunan.
“Kita harus berani terbuka terhadap kelemahan, sekaligus kreatif dalam mencari solusi inovatif atas berbagai persoalan di lapangan,” tuturnya.
Leonard optimis, dengan kerja sama yang sinergi yang kuat, Kalteng dapat mewujudkan provinsi yang maju, sejahtera, bermartabat dan bebas stunting, sebagai kontribusi menuju Indonesia Emas 2045.
Kegiatan tersebut dihadiri unsur Forkopimda, Bupati dan Wali Kota se-Kalteng, Kepala Perwakilan BPKP Kalteng Ilham Nurhidayat, Kepala BKKBN Kalteng Suanrto, serta Kepala Dinas P3APPKB tingkat Provinsi dan Kabupaten/Kota serta para anggota TPPS Provinsi dan Kabupaten/Kota. (ter/abe)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *