Isen MulangKalimantan Tengah

Gubernur Gelar Pertemuan dengan Balai Teknis Kementerian PUPR

19
×

Gubernur Gelar Pertemuan dengan Balai Teknis Kementerian PUPR

Sebarkan artikel ini
PERTEMUAN: Gubernur Kalteng, Agustiar Sabran saat menggelar pertemuan bersama jajaran balai teknis naungan Kementerian PU di Istana Isen Mulang, Palangka Raya, Selasa (18/11/2025). Foto: IST

PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), Agustiar Sabran menggelar pertemuan bersama jajaran balai teknis di bawah naungan Kementerian PUPR di Istana Isen Mulang, Palangka Raya, Selasa (18/11/2025). 

Pertemuan tersebut diikuti Balai Wilayah Sungai (BWS) Kalimantan II, Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Kalteng, Balai Pelaksana Pemilihan Jasa Konstruksi (BP2JK) Kalteng, Satker Penyediaan Perumahan Kementerian PUPR Provinsi Kalteng serta Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Kalteng.

Dalam arahannya, Gubernur menegaskan pentingnya peningkatan kualitas seluruh infrastruktur di Kalteng. Ia menyampaikan bahwa BPJN Kalteng memiliki tanggung jawab penuh atas pembangunan dan pemeliharaan jalan nasional. 

“Saya minta BPJN mempercepat perbaikan ruas-ruas jalan nasional yang rusak, khususnya yang menjadi jalur logistik dan akses utama antarwilayah,” ujarnya.

Gubernur juga meminta, agar program pusat dapat disesuaikan dengan kebutuhan daerah. Ia menekankan bahwa penyelarasan tersebut penting agar tidak terjadi tumpang tindih kewenangan dan memastikan pemerataan pembangunan di wilayah yang selama ini masih sulit dijangkau.

Menurut Gubernur, program kerja BPJN harus dijalankan secara terukur, tepat waktu, dan memberi dampak nyata bagi masyarakat. Ia mengatakan bahwa Pemerintah Provinsi Kalteng berkomitmen mendukung upaya percepatan pembangunan infrastruktur. 

“Kerja sama kuat antara pusat melalui balai dan pemerintah daerah akan menghasilkan jaringan jalan serta infrastruktur yang lebih baik, aman, dan memberikan manfaat bagi kemajuan Kalteng,” katanya.

Pertemuan tersebut diharapkan menjadi langkah awal dalam memperkuat koordinasi antara pemerintah pusat dan daerah demi percepatan pembangunan infrastruktur di seluruh wilayah Kalteng. (ifa/abe)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *