DPRD Kalimantan Tengah

Ajak Generasi Muda Lanjutkan Perjuangan Pahlawan dengan Cinta dan Semangat

46
×

Ajak Generasi Muda Lanjutkan Perjuangan Pahlawan dengan Cinta dan Semangat

Sebarkan artikel ini
Ferry Khaidir

PALANGKA RAYA – Anggota Komisi III DPRD Kalimantan Tengah, Ferry Khaidir mengajak seluruh generasi muda, untuk meneladani semangat perjuangan para pahlawan dan melanjutkan pembangunan bangsa dengan cinta, semangat, dan harapan.

Semangat kepahlawanan, yang diwujudkan dalam bentuk cinta tanah air, semangat pantang menyerah, dan harapan akan masa depan yang lebih baik, harus terus digelorakan dalam setiap aspek kehidupan berbangsa dan bernegara.

“Mari kita jadikan momentum Hari Pahlawan, untuk merenungkan kembali nilai-nilai luhur yang telah diwariskan oleh para pahlawan. Dengan cinta, semangat, dan harapan, kita akan mampu mengatasi segala tantangan dan mewujudkan Indonesia yang lebih maju dan sejahtera,” ucapnya, Rabu (12/11/2025).

Ferry Khaidir juga menekankan, pentingnya peran generasi muda dalam melanjutkan perjuangan para pahlawan. Ia mengajak para pemuda, untuk terus berkarya dan memberikan kontribusi positif bagi bangsa dan negara.

“Para pemuda adalah harapan bangsa. Dengan semangat inovasi dan kreativitas, mereka akan mampu membawa Indonesia menuju masa depan yang lebih gemilang,” pungkasnya. (rdi/rdo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *