YouTuber Jerome Polin kini masih dalam suasana duka karena ayahnya, Marojahan Sintong Sijabat, meninggal dunia pada Kamis (30/10) kemarin di Rumah Sakit Nasional Hospital Surabaya.
Kabar meninggalnya sang ayahanda diungkapkan oleh Jerome Polin melalui unggahannya di Instagram sekitar dua hari lalu. Kemarin, influencer asal Surabaya tersebut membuat unggahan cukup panjang untuk mengenang mendiang ayahnya selama ini.
Mengunggah sejumlah foto kebersamaan dengan almarhum, Jerome Polin mengungkapkan kebaikan-kebaikan mendiang ayahnya selama hidup di dunia.
“Papa adalah orang paling selfless, paling peduli sama orang lain tanpa memandang siapa orangnya, paling gampang akrab dan ngobrol sama orang, paling act of service, paling sweet, paling semangat dan selalu berjuang. Paling suka menolong orang, paling suka semangatin orang lain,” kenang Jerome Polin.
Dia juga menyebut, ayahnya sangat pengertian dan perhatian ke anak-anaknya. Misalnya hal kecil saja, almarhum selalu menjemput anaknya yang pulang ke Surabaya ke bandara.
“Kalau ada anak yang ke Surabaya, papa pasti jemput di bandara (meskipun jarak rumah-bandara cukup jauh). Papa selalu potongin buah-buahan dan suapin kita semua. Papa selalu suruh kita minum vitamin, ingetin buat jaga kesehatan,” jelasnya
Tak hanya itu, ayah Jerome Polin juga memperlakukan istrinya dengan sangat baik. Misalnya hal kecil seperti membuka dan menutup pintu mobil. Almarhum yang kerap melakukannya untuk sang istri sebagai bentuk kepedulian dan cinta kepada pasangannya.
“Papa selalu bukain mama pintu kalau mau naik mobil, selalu bawain tas mama kalau lagi jalan-jalan, selalu nyebrangin mama, selalu gandeng tangan mama kemanapun pergi,” ungkapnya
Selain itu, Jerome Polin juga mengenang mendiang ayahnya selalu mengingatkan keluarga untuk selalu berdoa memohon perlindungan dan kemudahan atas kegiatan yang dilakukan.
SUMBER : JAWA.POS












